SAH! Survei LSI: Anies-AHY Pasangan Paling Diminati Rakyat di Pilpres 2024

[PORTAL-ISLAM.ID]  Berdasarkan survei yang dilakukan Lembaga Survei Independen (LSI) pada 7 April hingga 15 April 2022, pasangan Anies Baswedan - Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menjadi pasangan Capres-Cawapres yang paling diinginkan masyarakat pada Pilpres 2024.

"Survei ini mengambil populasi warga negara Indonesia yang punya hak pilih dalam pemilihan umum ketika survei dilakukan, diambil di 34 provinsi. Dari populasi itu dipilih secara acak sebanyak 1.500 responden dengan margin of error 3.05% pada tingkat kepercayaan 95%," kata Fathur Rahman, Direktur Riset LSI melalui siaran pers yang dikutip Sabtu (23/4/2022).

Dalam Survei tersebut ada empat pasangan Capres-Cawapres yang disimulasikan LSI untuk dipilih responden, yakni Anies-AHY, Prabowo Subianto-Puan Maharani, Ganjar Pranowo-Airlangga Hartarto, dan Gatot Nurmantiyo-Ridwan Kamil.

Hasilnya, Anies-AHY didukung 32,8% responden, Prabowo-Puan 28,6%, Ganjar-Airlangga 14,1%, dan Gatot-Ridwan 7,2%.

Selain itu, dalam survei LSI pada pasangan Capres- Cawapres 2024 dengan simulasi tiga pasangan calon, Anies - AHY tetap yang tertinggi, yakni 36,9%, disusul Prabowo-Puan 29,2% dan Ganjar-Airlangga 14,1%.

"Dalam simulasi ini, yang belum menentukan pilihan ada sebanyak 19,8%. Gabungan pasangan calon dihasilkan melalui simulasi pasangan yang paling diinginkan oleh rakyat pada pemilu 2024," jelas Fathur.

Dengan hasil ini, LSI menyimpulkan kalau pasangan Anies-AHY memiliki peluang paling signifikan untuk memenangkan Pilpres 2024 dibanding pasangan Prabowo-Puan dan Ganjar-Airlangga.(LJ)
Baca juga :