MAKJLEB! Ini Jawaban Jend. Gatot Atas Surat Permohonan Maaf dan Undangan Baru dari AS


[PORTAL-ISLAM.ID]   Mantap! Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengaku sudah menerima surat permohonan maaf dari Panglima Angkatan Bersenjata Amerika Serikat Jenderal Joseph F. Dunford Jr. Tindakan Jenderal Gatot tersebut sekaligus menunjukan bukti kebesaran jiwanya sebagai seorang Panglima TNI.

“Jenderal AS sudah meminta maaf. Dia menulis surat, mengundang saya ke sana. Cuma saya sampaikan bahwa sekarang ini sudah saya serahkan ke presiden,” kata Gatot saat menghadiri kegiatan Commanders Call TNI-Polri di Lapangan Karebosi Makassar, Rabu, 25 Oktober 2017.

Seperti diketahi, Jenderal Gatot tadinya diharapkan bisa memenuhi undangan Chairman of Joint Chief Staff AS untuk menghadiri Chiefs of Defense Conference on Country Violent Extremist Organization (VEOs) yang dilaksanakan di Whasington DC, tanggal 23-24 Oktober 2017. Namun saat hendak berangkat ke sana, pihak US Custom and Border memberitahukan bahwa Gatot dan delegasi tidak boleh memasuki wilayah AS.

Gatot mengatakan, dia berencana ke AS sebagai panglima utusan presiden. Sehingga saat ada masalah, dia mengembalikan kepada pemberi perintah. Dia menyebutkan, masalah ini juga tengah diselesaikan melalui Kementerian Luar Negeri.

Baca juga :