Bendera kebebasan Suriah merupakan bendera lama, yang banyak orang tidak tau, bahwa bendera ini dirancang oleh Muhaddis Akbar (Ulama Besar Ahli Hadits) Maulana Syeikh Badruddin Alhasany, Syeikh masyaikh negeri Syam.
Bendera itu beliau rancang ketika jihad melawan penjajahan Prancis, dan memiliki arti mendalam:
- Warna hijau, melambangkan Ahlul Bait (Keturunan Rasulullah SAW) yang hidup dan memberkahi negeri Syam
- Warna putih, melambangkan Kekhalifahan Bani Umayyah yang berpusat di Syam (Damaskus)
- Warna hitam, melambangkan Kekhalifahan Abbasiyah yang juga pernah memerintah Syam
- 3 bintang, melambangkan 3 perang besar yang diikuti Rasullullah SAW
- Warna merah pada bintang, melambangkan darah para sahabat yang syahid saat membebaskan Syam
Semoga Suriah yang baru bisa membawa spirit benderanya, dan mengikuti manhaj perancang bendera yang memimpin kemerdekaan dulu, yaitu Maulana Syeikh muhammad Badruddin Alhasany qaddasallahu sirrahu.
(Fauzan Inzaghi)