MENGINTIP HASIL PERTEMUAN SBY-JOKOWI

Pertemuan Kelas Presiden

Oleh: Erizal

Kemarin, SBY mendatangi Presiden Jokowi di Istana Bogor. Ini bukan mimpi, tapi kenyataan. SBY datang sore hari dan bertemu hampir satu jam. Menjelang Magrib, SBY keluar Istana. SBY pakai mobil, plat 414.

Mimpi SBY agaknya hanya tinggal mimpi. Riil politik memang tak seindah mimpi. Baik pihak SBY maupun pihak Istana, belum memberikan keterangan tentang pertemuan duo Presiden itu. Mustahil, itu pertemuan ngopi-ngopi sore biasa.

Saat ini, Demokrat sudah resmi menyatakan dukungan kepada Prabowo. Prabowo disebut-sebut mendapat dukungan dari Jokowi karena tegas-tegas ingin melanjutkan program kerja Pemerintahan saat ini. Apa SBY masih ingin memastikan itu?

Sebab, dalam Rakernas PDIP kemarin, Jokowi juga terlihat mendukung Ganjar. Prabowo dan Ganjar, sudah tak mungkin disatukan menurut pernyataan Megawati, kemarin saat Rakernas. SBY mungkin hendak mengetahui batin Jokowi, sebenarnya.

Ada rumor soal reshuffle kabinet. Jika ini benar, berarti SBY ke Istana Bogor diundang Jokowi. Tapi, kok SBY yang diundang, bukan AHY? Baru mendukung Prabowo lalu dapat menteri, berarti tak salah, Prabowo didukung. Tak cuma Ganjar.

Menteri apa? Yang berkasus saat ini Menteri Pertanian. Apa bisa AHY menjadi Mentan? Ya, bisa saja. Tapi, bisa juga mau dikasih pos yang lain. Yang jelas, satu partai keluar, partai lain masuk. Tapi dua partai mengusung perubahan, bukan satu. Entah, betul-betul politik kelas presiden.

(*)
Baca juga :