5 Fakta Tentang Mematikannya Militer Turki yang Harus Kamu Tahu


[PORTAL-ISLAM.ID] Presiden Erdogan menegaskan militer Turki akan dikerahkan untuk melindungi Qatar yang telah diboikot 4 negara teluk.

Qatar memang negara sangat kecil dan kekuatan militernya amat jauh jika dibanding aliansi Saudi-Mesir-UAE-Bahrain. Tapi dengan backup militer Turki (dan Pakistan juga menyatakan hal sama), maka ini yang akan mencegah Saudi cs menggempur Qatar.

Karena kekuatan militer Turki memang sangat mengerikan.

Soal negara dengan kekuatan militer gila, orang-orang cukup jarang bahkan hampir tak pernah menyebut nama Turki. Padahal negara satu ini bisa dibilang luar biasa mengerikan. Tanpa banyak orang yang tahu, negaranya Erdogan ini ada di peringkat 8 dunia membawahi negara-negara dengan pamor militer mentereng, termasuk Indonesia.

Urutannya:

  1. The United States
  2. Russia
  3. China
  4. India
  5. The United Kingdom
  6. France
  7. Germany
  8. Turkey


Dalam 10 tahun terakhir militer Turki selalu stabil di grup kelas atas militer dunia. Tiap tahun mereka pun terus berbenah dan makin kuat. Alasan kenapa pamor Turki sebagai negara kuat tak pernah terangkat adalah lantaran mereka tak pernah benar-benar memamerkannya. Tak seperti Amerika yang tebar-tebar kapal induk mereka di banyak lautan.

Lalu, seperti apa militer Turki sehingga membuat mereka masuk dalam kelas atas militer dunia? Simak jawabannya lewat ulasan berikut.

1. Jumlah Tentara Aktif Turki Cukup Banyak

Kalau melihat data yang ada di Global Fire Power, jumlah personel tentara Turki mencapai sekitar 410 ribu orang. Jumlah ini bisa dibilang sangat banyak dan kalau dilihat dari rangkingnya, Turki menempati posisi 14 negara dengan tentara terbanyak di dunia. Mereka menang telak melawan negara-negara besar macam Italia, Jepang, atau Arab Saudi.


Dengan jumlah tentara aktif yang sedemikian banyak, tentu ini jadi penyebab Turki itu hebat. Bahkan, meskipun jarang dikulik banyak media, Turki nyatanya juga memiliki banyak satuan-satuan khusus yang kemampuannya sangat mumpuni.

2. Kekuatan Darat Militer Turki Sangat Mematikan

Kalau dilihat dari kekuatan alutsista daratnya, Turki bisa dibilang salah satu yang terbaik di Asia dan Eropa. Hal ini berkaca dari banyaknya kendaraan tempur darat yang mereka miliki. Entah itu tank ataupun kendaraan taktis perang.

Kalau dilihat detailnya, Turki memiliki setidaknya 3.778 buah tank siap perang. Jumlah ini adalah yang terbanyak nomor 9 di dunia. Untuk kendaraan taktis perang, negara ini memiliki sekitar 7.550 dan menempati peringkat 7 terbanyak di dunia. Oh iya, ini belum termasuk kendaraan pengangkut rudalnya.



3. Kekuatan Udara Turki

Soal alutsista udara, tercatat Turki memiliki kelengkapan yang cukup bagus.


Turki memiliki sekitar 207 jet tempur, 64 helikopter serbu, serta sekitar 439 pesawat pengangkut. Kalau dilihat dari peringkatnya, Turki menempati posisi 18 negara dengan jet tempur terbanyak serta peringkat 7 untuk pemilik helikopter serbu paling melimpah.

4. Kekuatan Laut Turki Ternyata Mematikan

Tak banyak yang tahu soal kekuatan laut Turki. Makanya, kemudian mayoritas orang-orang pun menganggapnya biasa-biasa saja. Kesannya mungkin seperti itu, padahal kekuatan laut Turki itu luar biasa. Bahkan bisa dikatakan sebagai salah satu negara dengan kemampuan militer laut paling mumpuni di dunia.


Soal alutsista laut, Turki juga memiliki kelengkapan yang sangat bagus. Frigates mereka punya 16 buah, corvette 8 buah, serta kapal selam yang jumlahnya 13 buah dan jadi nomor 9 terbanyak di dunia. Dengan kombinasi jumlah alutsista ini Turki jadi negara yang cukup ditakuti di lautan.

5. Budget Militer Turki Juga Luar Biasa

Parameter kekuatan militer tak hanya soal jumlah tentara dan alutsista saja, tapi juga pendanaan. Bahkan dana atau budget bisa dibilang adalah faktor terpenting di atas segalanya. Dan Turki adalah salah satu pemilik budget militer terbesar di Asia dan Eropa.

Jumlahnya sendiri cukup mencengangkan, yakni sekitar $18 miliar atau sekitar Rp 235 triliun. Ini hanya defence budget saja, soal kemampuan beli Turki juga luar biasa. Dana yang bisa dihabiskan untuk militer adalah sekitar $118 miliar.

Inilah fakta militer Turki. Diam-diam ternyata mereka sangatlah mematikan. Peringkat 8 tentu bukanlah sesuatu yang tanpa arti melainkan jadi bukti valid betapa mengerikannya militer negara satu ini.

Sumber: http://www.boombastis.com/fakta-militer-turki/75751


Baca juga :