Sama-sama Daftar Pilpres 2019, INI Beda Jokowi dan Sandiaga Uno


[PORTAL-ISLAM.ID]  Sandiaga Salahudin Uno resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil presiden mendampingi Prabowo Subianto. Sandi pun memutuskan mundur dari jabatannya sebagai wakil gubernur DKI.

Politikus Gerindra Andre Rosiade memuji sikap yang ditunjukkan Sandiaga

"Sandiaga ini memberikan tauladan dan contoh yang baik. Ketika mau maju di Pilpres 2019, dia mundur dari jabatannya sebagai Wagub DKI," kata Andre saat menjadi pembicara dalam diskusi 'Hoax dan Pemilu 2019' di Gedung Kominfo, Jalan Merdeka Barat No 9, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa 14 Agustus 2018 sore.

Sedangkan Joko Widodo (Jokowi) yang pada Pilpres 2014 silam menjabat gubernur DKI, tegas Andre, tidak melakukan apa yang dilakukan Sandiaga.

"Beda dengan Jokowi yang pada Pilpres 2014 Jokowi mau nyapres tapi dia cuti dan tidak berani mundur. Jadi kalau sewaktu-waktu dia (Jokowi) kalah dia bisa kembali lagi jadi Gubernur DKI Jakarta pada saat itu," tukas Andre.

Sumber: TS
Baca juga :