Pengamat: Intimidasi UAS Bisa Pengaruhi Elektabilitas Jokowi


[PORTAL-ISLAM.ID] Pengamat politik sekaligus Direktur Median Rico Marbun menilai, dugaan intimidasi terhadap Ustadz Abdul Somad (UAS) bisa berdampak kepada elektabilitas Joko Widodo pada Pilpres 2019.

Apalagi, sampai saat ini dugaan ancaman yang dialami penceramah kondang tersebut terus menjadi sorotan publik.

"Jika ini diikuti secara membabibuta dengan pelarangan Ratna Sarumpaet, Rocky Gerung. Saya khawatir elektabilitas Jokowi akan rontok," kata Rico di Jakarta, Rabu (5/9/2018), seperti dilansir TeropongSenayan.

Diketahui, sebelum terjadi intimidasi Ustaz Somad, ada larangan deklarasi gerakan #2019GantiPresiden dan diskusi yang dihadiri oleh aktivis Ratna Sarumpaet dan Rocky Gerung.

"Jika memang benar maka akan menguatkan anggapan yang sudah terbentuk bahwa petahana dan timnya kurang ramah terhadap Islam politik," jelasnya.

Rico menekankan figur Somad saat ini merupakan ikon ustadz moderat yang memiliki penggemar baik dari kalangan pendukung Jokowi maupun dari kubu oposisi.

"Ini menjadi dilema bagi suara di Pilpres 2019 mendatang," tukasnya.

Sebelumnya, Ustaz Somad membatalkan agenda ceramah di sejumlah kota di Pulau Jawa.

Dalam keterangan tertulis yang disampaikan lewat Instagramnya, dai kondang itu menyebut kata ancaman dan intimidasi terkait rencana kedatangannya ke sejumlah kota untuk memberikan ceramah.


Ditolak di Jawa Tengah dan Jawa Timur, ulama alumni Al-Azhar Mesir ini diterima dengan sangat baik di Sulawesi.

Hal ini terbukti dari Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad yang dibanjiri lautan manusia di alun-alun Wonomulyo Polewali Mandar Sulawesi Barat, Kamis (6/9/2018).

(Baca: MASYA ALLAH... Ditolak di Jawa, Lautan Manusia Padati Tabligh Akbar Ustadz Abdul Somad di Sulawesi Barat)

Baca juga :