Anis Matta: Angka 8 Gemuknya Merata Beda dengan 9

Jakarta - Bukan main gembiranya PKS mendapat nomor urut 8. Mereka mempercayai angka 8 sebagai angka hoki yang gemuknya merata. Mereka pun membandingkannya dengan nomor 9.

"Angka 8 adalah angka hoki. angka 8 merata gemuknya. jangan seperti angka 9, karena gemuknya di atas dan gemuknya tidak rata," Ketua Tim Pemenangan Pemilu Nasional PKS Anis Matta di acara launching nomor urut 8 PKS di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Jumat (8/8).

Menurut Anis Matta, PKS merupakan darah baru dengan tenaga baru dan roda baru di kebangkitan Indonesia. Angka 8 juga dipercaya akan memberikan kebangkitan pada suara PKS di Pemilu 2009.

Dia mencontohkan, ketika di Pemilu 1999, PKS mendapat nomor urut 24 dari 48. Perolehan suara juga cukup signifikan, yakni 1,4 persen. Di tahun 2004, PKS mendapar nomor urut 16 dari 24 partai. Suara yang diperoleh 8,3 juta suara.

"Pemilu 2009 kita mendapat angka 8, turunnya selalu 8. Makin kecil angkanya, makin besar perolehan suara," kata Anis Matta disambut yel-yelan semangat dari kader PKS yang datang.[L8]

sumber: inilah.com
Baca juga :