Presiden PKS Ahmad Syaikhu Diangkat Jadi Dewan Penasehat Keluarga Purnawirawan Baret Merah

Menjadi Dewan Penasehat FKKPBM

Sebuah kehormatan saya dapatkan Sabtu,  (27/3), kemarin. Hari itu, saya dikukuhkan menjadi Dewan Penasehat Forum Komuniasi Keluarga Purnawirawan Baret Merah (FKKPBM) DPD Provinsi DKI Jakarta, di Taman Mini Indonesia Indah.

Pengukuhan saya, bersamaan dengan pelantikan Ketua FKKPBM DKI Jakarta Letkol Purn Siswadi. Yang melantik adalah  Ketua Umum FKKPBM Mayjen Purn Heros Paduppai.

Mengapa ini sebuah kehormatan? Karena kita semua tahu persis apa dan bagaimana "Korps Baret Merah". Ini adalah pasukan elit. Dulu namanya  RPKAD (Resimen Para Komando Angkatan Darat), sekarang KOPASSUS (Komando Pasukan Khusus).

Mereka memiliki semboyan “Lebih baik pulang nama dari pada gagal dalam tugas“. Ini bukan hanya retorika belaka. Sebab dalam prakteknya, mereka betul-betul total dalam setiap menjalankan tugas. Mereka pantang menyerah, berjiwa patriotisme, rela binasa  demi pengabdian kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

FKKPBM memang bukan organisasi yang didalamnya kumpulan para prajurit Kopassus. Tapi tempat bernaungnya putra putri mereka. Lembaga ini didirikan karena ada ikatan emosional yang kuat di antara keluarga mereka. 

Rasa persaudaraan sesama anak prajurit begitu kuat. Sebab anak-anak Prajurit Kopassus ini telah dipersatukan di lingkungan komplek sejak kecil sampai orang tua pensiun. Meski kemudian meninggalkan komplek dan sekarang keberadaannya tersebar di seluruh nusantara, tapi ikatan emosional mereka  akan tetap melekat.

Dilandasi hubungan emosional, keinginan mengabadikan hubungan silaturahim, melanjutkan semangat kebersamaan,  pengabdian selaku anak bangsa serta turut menjaga nama baik keluarga besar baret merah,  maka berdirilah FKKPBM.

Bagi saya sendiri, Prajurit TNI umumnya, dan Kopassus khususnya adalah garda terdepan dalam menjaga NKRI. Jangan pernah ragukan kesetiaan dan patriotisme mereka pada Ibu Pertiwi. 

DIRGAHAYU 69 TAHUN KOPPASUS...

Ahmad Syaikhu
(Presiden PKS)

Menjadi Dewan Penasehat FKKPBM Sebuah kehormatan saya dapatkan Sabtu, (27/3), kemarin. Hari itu, saya dikukuhkan...

Dikirim oleh Ahmad Syaikhu pada Jumat, 16 April 2021
Baca juga :