Promosikan McD, Bintang K-Pop Doyoung NCT Banjir Kritik dari Penggemar!

[PORTAL-ISLAM.ID]  Bintang K-Pop Doyoung NCT dikabarkan baru didapuk sebagai model iklan brand makanan cepat saji asal Amerika Serikat, Mc Donald (McD).

Didapuknya Doyoung NCT sebagai model McD dikabarkan oleh Single List pada hari ini, Senin (25/12).

Doyoung NCT dinilai memiliki pengaruh yang kuat sehingga berhasil dilirik McD untuk menjadi model iklan campaign "Lucky Burger".

Dilansir dari Single List, Doyoung NCT terpilih sebagai model campaign "Lucky Burger" McD karena imej-nya yang penuh energi dan pengaruh positif.

Melihat Doyoung NCT didapuk sebagai model campaign McD "Lucky Burger", netizen termasuk penggemar yang akrab disapa NCTzen banyak yang mengkritik keras.

Pasalnya, McD merupakan salah satu brand yang pro terhadap Israel, zionis yang melakukan genosida terhadap Palestina.

Saat ini, masyarakat dunia tengah gencar melakukan boikot terhadap produk-produk pro-Israel diantaranya McD sebagai bentuk dukungan terhadap Palestina.

Kecaman terhadap Doyoung NCT ramai di media sosial Twitter X.

Para penggemar dan netizen juga menyerukan untuk tetap boikot McD dan produk-produk pro-Israel lainnya.

"McD dan Starbucks benar-benar sudah mulai targetkan idol KPop dan para idol tampaknya lebih memilih uang daripada kemanusiaan," komen netizen.

"Doyoung tau gak sih McD diboikot,"

"Itu si doyoung giman sih tinggal di goa? Wkwkwkw yakali gatau mcd lagi di boycott,"

"Starbucks sama McD sudah targetin idol KPop ya? Ah maaf banget tapi aku nggak akan pernah dukung ini," dan berbagai komentar kontra lainnya.

👇👇
Baca juga :