European Medicines Agency: Terlalu Banyak Booster Vaksin Covid-19 Malah Lemahkan Imunitas

[PORTAL-ISLAM.ID] Program vaksin booster Covid-19 bertujuan baik, yaitu sebagai perlindungan ekstra terhadap virus Covid-19 yang bermutasi.

Apalagi, efek dua dosis vaksin sebelumnya bisa menurun seiring dengan waktu.

Kendati demikian, European Medicines Agency (EMA) berpendapat, booster vaksin Covid-19 bukanlah cara yang tepat untuk menangani pandemi.

Mengapa?

Menurut laporan Bloomberg, Regulator Uni Eropa itu beralasan, terlalu banyak suntikan vaksin Covid-19 dapat memengaruhi sistem kekebalan tubuh dan malah membuat lebih sering sakit.

Lebih lanjut, laporan tersebut mengungkapkan, suntikan booster setiap empat bulan mungkin dapat melemahkan sistem kekebalan, dan membuat penerimanya menjadi lelah.

Karena itu, EMA menyebut, banyak negara sebaiknya menambah jeda waktu antara pemberian setiap vaksin booster.

Pendapat yang diutarakan EMA itu hadir setelah munculnya spekulasi terkait injeksi vaksin Covid-19 keempat untuk menghalau varian Omicron.

Sementara itu, CEO Pfizer Albert Bourla mengatakan, pengembang vaksin akan menyediakan vaksin khusus Omicron per awal musim semi tahun ini.

Baca juga :