Sekarang Luhut Sebut Prabowo Aset Bangsa, Warganet: Sebelum Pemilu Dicaci Dituduh Penjahat HAM


[PORTAL-ISLAM.ID]  Luhut: Pak Prabowo Aset Bangsa

Utusan calon presiden 01, Joko Widodo, Luhut Binsar Panjaitan, mulai memainkan jurus baru menaklukkan Prabowo pasca pilpres.

"Bagaimanapun Pak Prabowo itu harus menjadi bagian sejarah dari Indonesia, karena Pak Prabowo itu kan seorang pemimpin juga. Beliau aset bangsa, beliau patriot juga, patriotismenya tidak bisa dipungkiri. Kepeduliannya terhadap Republik ini juga tidak bisa dipungkiri," ujar Luhut, usai rapat kabinet terbatas di Istana, Jakarta, Senin, 22 April 2019, seperti dilansir VIVA.

Pernyataan "Lord" Luhut ini ditanggapi ramai warganet. Terlebih sebelum pilpres Prabowo banyak mendapat tuduhan dari kubu 01, dari mulai penjahat HAM, penculik, mau dirikan Khilafah, dipertanyakan Jumatan dimana, disebut emosional pemarah, dll.

"Waduhh si om muji2 🤣🤣 mau nyaa apa ini. Kmrn katanya pelanggar HAM.. skrg aset bangsa," komen @wellylie99.

"Skrg dibilang aset bangsa... sebelum pilpres bnyk hujatan yg datang kebeliau," ujar @pakcamat121.

Belakangan, sikap Prabowo yang mendeklarasikan kemenangan di Pilpres walau berbeda dengan hasil hitung cepat, menimbulkan banyak spekulasi dan kekhawatiran kubu 01.

Sebelum Pilpres digelar Prabowo menegaskan bahwa kalau kecurangan terjadi maka bakal ada people power.

Baca juga :