[PORTAL-ISLAM.ID] Induk sepak bola dunia (FIFA) telah melakukan inspeksi di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah. Stadion Manahan Solo, menjadi salah satu kandidat venue setelah Indonesia terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17.
Di dalam inspeksi tersebut yang menjadi sorotan FIFA adalah kondisi rumput di lapangan Stadion Manahan ada yang kuning.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahaan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan belum mendapat laporan dari Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) terkait catatan FIFA soal rumput lapangan Stadion Manahan Solo.
"Saya belum dapat laporannya dari PSSI. Tadi Pak Menteri BUMN Ketua PSSI tadi telepon mau kirim surat, karena baru laporan ke Pak Presiden. Saya belum baca laporan," ujar Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahaan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Kamis (3/08/2023), dilansir Kompas.com.
Kondisi rumput stadiona Manahan Solo yang menguning ini dikomentari netizen dengan membandingkan kehebohan PSSI hingga para Menteri Jokowi yang mengorek-ngorek sumput JIS.
"FIFA dibuat pusing dengan rumput stadion Manahan, Rumputnya Menguning padahal tidak pakai atap... akibat sering ngintip Rumput tetangga sampai Lupa sama Rumput sendiri," sentil netizen @Yurissa_Samosir di Twitter.
"Udah siap panen kalo padi mulai menguning.. Kalo rumput kurang perhatian aja.. lebih perhatian ke rumput nan jauh disana.. 🙃🙃🙃," timpal akun @AdeSPerwiraII24.
Udah siap panen kalo padi mulai menguning..
— AdeSolihin (@AdeSPerwiraII24) August 6, 2023
Kalo rumput kurang perhatian aja.. lebih perhatian ke rumput nan jauh disana..
🙃🙃🙃
Wakkkk kalo menguning pertanda akan layu 🤭
— etp (@et_fath) August 6, 2023