Eks Guru Sekolah Minggu jadi mualaf, Abigail Noni: Saya mendalami Islam 2 tahun ini semenjak saya mulai ragu atas apa yang saya yakini selama ini..

[PORTAL-ISLAM.ID] Yogyakarta - Alhamdulillah kembali bertambah keluarga Besar Mualaf Center Yogyakarta dengan mengucap dua kalimah syahadat seorang wanita muda di gedung ketakmiran Masjid Gedhe Kauman Yogyakarta, Rabu, 10 November 2021. 

Haru dan tangis bahagia mengantar prosesi ikrar dua kalimah syahadat yang dilaksanakan siang seusai sholat dzuhur 

Ialah Abigail Noni yang mengucap dua kalimah syahadat dibimbing Cece Liana Yasmin dan disaksikan sahabat wanitanya dan didampingi pengurus Mualaf Center Yogyakarta.

"Pada keyakinan lama saya sebelumnya, saya pernah menjadi guru di hari Minggu juga aktif di paduan suara," tutur Abigail Noni. 

"Saya mendalami Islam dua tahun belakangan ini semenjak saya mulai ragu atas apa yang saya yakini selama ini," ujarnya.

Abigail Noni terlahir dari keluarga non-muslim Tionghoa.

"Saya terlahir dari keluarga Non Muslim keturunan Thionghoa. Kita semua tau bagaimana adat dan agama tak dapat terpisahkan, jika ada yang keluar dari keyakinan tersebut khususnya menjadi mualaf (masuk Islam) bagaimana beratnya ujian di sekeliling kita khususnya pada keluarga," ungkap Abigail. 

"Namun keputusan saya memeluk Islam ini tanpa beban dan sangat lapang saya menerimanya. Saya yakin Allah akan memberikan solusi dan kebaikan setelah saya mualaf ini, ujian sebagai bukti keimanan saya dan kebahagiaan kelak pastinya akan saya terima," yakin Abigail. 

Memutuskan menjadi Islam berarti siap mendapat kebahagiaan yang abadi, mendapat saudara yang lebih baik, komunitas yang terbaik, rezeki yang berkah, dll nya. 

Sahabat Muslim mari kita doakan beliau semoga istiqomah dalam iman, Islam dan ihsan serta kedepan semoga kaafah dalam menjalankan syariatNya, Aamiin. 

Bagi yang ingin membantu Mualaf Center Yogyakarta: 

Donasi terbaik 
Bank Syariah Indonesia Ex Mandiri Syariah 
No Rek 787878 9002 
A/n Mualaf Center Yogya Gedung

Terimakasih sahabat Muslim 

Barakallahu Fiikum 

Mualaf Center Yogyakarta 
(Pendampingan, Pembinaan dan Advokasi Mualaf)
 
Baca juga :