AHY Bertemu Anies di Balai Kota Hari Ini, Koalisi 2024?

[PORTAL-ISLAM.ID]  Jakarta - Pertemuan dua kandidat potensial capres 2024 yang namanya selalu masuk papan atas survei pilpres. Akankah berkoaliasi?

Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balai Kota DKI Jakarta sore ini. 

Pantauan detikcom pada Kamis (6/5/2021) per pukul 15.40 WIB, Anies Baswedan menyambut langsung kedatangan AHY yang berjalan dari arah gedung DPRD DKI Jakarta. Keduanya langsung bersalaman sambil bercengkerama sejenak.

"Selamat datang. Apa kabar? Sehat?" sapa Anies Baswedan kepada AHY.

"Alhamdulillah," balas AHY.

AHY didampingi oleh sejumlah kader Partai Demokrat, di antaranya Sekjen Teuku Riefky, Kepala Badan Komunikasi Strategis Herzaky Mahendra Putra dan Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Santoso. Setibanya di lokasi, rombongan AHY dan Anies Baswedan langsung memasuki ke dalam Balai Kota DKI.

AHY menyebut pertemuannya bersama Anies Baswedan sudah direncanakan sejak lama. Selain berdiskusi mengenai permasalahan di Indonesia, AHY menyebut pertemuannya merupakan nostalgia masa-sama Pilgub 2017 silam.

"Nostalgia, ha-ha-ha," ucap AHY.
Baca juga :