Ketua DPRD Lebak Meninggal Misterius di Kamar Hotel, Polisi Interogasi Recepsionis


[PORTAL-ISLAM.ID]  Ketua DPRD Kabupaten Lebak, Didin Nurohmat ditemukan meninggal dunia di kamar hotel di kawasan Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel), Minggu (6/9/2020) dini hari.

Belum diketahui penyebab pasti meninggalnya Didin, namun kabar tersebut dibenarkan oleh rekan satu partainya yang menjabat sebagai Ketua DPC Gerindra Kabupaten Lebak, Ade Hidayat.

"Iya betul, kabarnya memang seperti itu. Saya tadi sempat cek saat polisi olah TKP," katanya kepada Okezone, Minggu (6/9/2020).

Dijelaskan Ade, kedatangan almarhum di hotel tersebut bukan atas agenda lembaga ataupun partai, akan tetapi untuk urusan pribadi. Disebutkan, Didin mendatangi hotel Marilyn, Serpong, sekira pukul 22.16 WIB, tak lama mengeluh sakit dan menghubungi pihak hotel.

"Jadi begini, dari sejak sore hari kemarin almarhum sudah berkegiatan di Tangsel, sejak sore hari. Tepat pukul 22.16 WIB beliau beristirahat di salah satu hotel, kemudian pukul 02.00 WIB dini hari, beliau mengeluh meminta pihak hotel menghubungi pihak medis," sambungnya.

Dilanjutkan Ade, pihak hotel langsung menghubungi Rumah Sakit Eka Hospital untuk datang ke kamar hotel. Petugas medis dikabarkan terlihat membawa peralatan berupa alat pacu jantung ke lokasi. Namun sekira 1 jam berselang, nyawa korban tak tertolong.

"Pihak Eka Hospital datang, dan memeriksa keadaannya, dan kabarnya bahwa pihak medis juga membawa alat picu jantung. Kemudian ada print out jantungnya juga, dan almarhum tidak tertolong. Saat meninggal beliau sedang beristirahat di kamar hotel," jelasnya.

Pihak Hotel Marylin, Siska, membenarkan meninggalnya pejabat penting di Kabupaten Lebak itu pada salah satu kamar hotel. Almarhum Didin datang seorang diri dan langsung memesan kamar hotel.

"Betul, meninggalnya di kamar hotel. Ceck in untuk 1 hari, datangnya biasa saja, sehat-sehat saja," jelas Siska terpisah.


Sementara Kapolsek Serpong AKP Supriyanto telah melakukan pengecekan ke lokasi dan telah menginterogasi petugas hotel. Terdapat beberapa barang yang dianggap berkaitan atas penyebab meninggalnya Ketua DPRD Lebak itu.

"Keluarganya (istrinya) sudah datang untuk menjemput almarhum. Hasil interogasi dengan recepsionis hotel, benar almarhum terdata di kamar tersebut. Ditemukan barang dalam kamar berupa resep obat medis," ucap Supriyanto.

Sumber: Okezone

Baca juga :