Direktur Lembaga Survei Jadi Ketua Pemenangan Pemilu Partai Gelora


[PORTAL-ISLAM.ID]  Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia mendapat Surat Keputusan (SK) Menteri Hukum dan HAM bernomor M.HH-11.AH.11.01 tahun 2020 sebagai badan hukum partai politik, Selasa (19/5/2020) lalu. Gelora sah menjadi salah satu partai politik di Indonesia.

Partai Gelora dinakhkodai oleh duo Anis Matta (Ketua Umum) dan Fahri Hamzah (Wakil Ketua Umum).

"Alhamdulillah kita bersyukur SK Partai Gelora keluar 26 Ramadan. tepat menjelang Malam 27 Ramadan yang biasanya diduga sebagai malam Lailatul Qadr. Banyak pertanda baik di awal perjalanan," kata Anis Matta, Rabu (20/5/2020).

Partai Gelora siap menjadi kekuatan baru di Pemilu 2024. Salah satu keseriusan tampak dalam susunan kepengurusan Dewan Pimpinan Nasional (DPN), salah satunya Bidang Pemenangan Pemilu yang dikomandoi Rico Marbun.

Berdasarkan dokumen SK Kementerian Hukum dan HAM bernomor M.HH-13.AH.11.01 tahun 2020 tentang Pengesahan Kepengurusan Partai Gelombang Rakyat Indonesia periode 2019-2024 yang diterima redaksi, Rico Marbun duduk dalam Dewan Pimpinan Nasional sebagai Ketua Bidang Pemenangan Pemilu.

Seperti diketahui, Rico Marbun adalah Direktur Eksekutif Lembaga Survei Median.

Selain itu, ada aktor kawakan Deddy Mizwar. Mantan wakil gubernur Jawa Barat itu menjabat sebagai Ketua DPN Bidang Seni dan Budaya Partai Gelora.

Berikut selengkapnya Susunan Kepengurusan Partai Gelora Periode 2019-2024:


Baca juga :