HEBOH.. Viral Video Kedatangan Puluhan TKA Pakai Masker di Bandara Haluoleo, Diteriaki "Corona Datang!!"


[PORTAL-ISLAM.ID]  Kendari - Ditengah Indonesia sedang was was karena kasus positif corona makin meningkat, di sosial media kemarin Minggu (15/3/2020) beredar viral video kedatangan puluhan WNA di Bandara Haluoleo Kendari. Mereka tampak pakai masker. Diketahui para WNA itu merupakan tenaga kerja asing (TKA).

Kapolda Sultra Brigjen Merdisyam membenarkan terkait kedatangan WNA tersebut. Merdisyam menyebut mereka merupakan tenaga kerja asing dari perusahaan smelter.

"Kami sudah lakukan pengecekan langsung, iya benar mereka (TKA) dari perusahaan smelter yang ada di Sultra," katanya saat dikonfirmasi detikcom, Minggu (15/3/2020).

Merdisyam menyebut puluhan TKA itu usai dari Jakarta dalam rangka memperpanjang visa.

"Mereka kembali dari memperanjang visa di Jakarta," ujarnya.

Merdisyam menyebut ada 40 TKA yang datang. Dia memastikan para TKA itu aman dari virus corona.

"Sudah ada sertifikat karantina, mereka aman. Jumlahnya sekitar 40 orang," tutupnya.

***

HEBOH VIDEO DI SOSIAL MEDIA

Dalam video yang beredar di sosial media, kedatangan WNA itu diteriaki di bandara dengan dikaitkan corona.

"Apa itu?!"

"Corona datang semua, luar biasa, 1 pesawat corona semua," terdengar seseorang dari video.

"Udah gila rezim ini. Bener2 kelewatan, 40 puluh orang Cina datang di bandara Kendari untuk bekerja di tambang. Lebih mentingin investasi ketimbang nyawa manusia," ujar akun @kafiradikal yang mengunggah video di twitter.

[Video]
Baca juga :