Terbitkan Infografik Tempat Alternatif Berhaji di Indonesia, TirtoID DISIKAT Warganet: Narasi Karena Dana Haji Sudah Habis



[PORTAL-ISLAM.ID]  Sebuah infografik bergerak yang diterbitkan oleh media Tirto ID membuat suasana di lini masa twitter memanas. Infografik dengan takarir (caption) "Ini adalah daftar tempat-tempat alternatif untuk berhaji di Indonesia yang dipercaya bisa mengganjar pahala yang sama dengan pergi haji langsung ke tanah suci" dicuitkan melalui akun twitter resmi portal Tirto ID, Ahad, 28 Juli 2019.

Infografik bergerak ini pun segera mendapat tanggapan keras warganet.

@vierda: Bapak2 yang terhormat di @MajelisUlamaID @muhammadiyah apa mau didiamin aja nih postingan model kek begini? Sejak kapan perintah naik haji ada alternatifnya? Sampai kapan syariat kita diobok2 terus?

@garisluruspsn: Itu narasi karena dana haji udah habis..

@Aliba6ak: @TirtoID terjangkit ahokisme, dungu terhadap ajaran islam tp sukanya sok komen

Sayangnya saat berita ini ditulis, unggahan infografik tersebut sudah dihapus dari lini masa akun twitter resmi Tirto ID. Namun warganet Vierda Mila sempat menyimpan dan mengunggah video tersebut dalam blog berisi daftar panjang perlakuan tidak menyenangkan yang diterima umat Islam di Indonesia. (Link: https://dzalimlist.blogspot.com/).

Seorang warganet lain juga telah mengunduh infografik tersebut dan mengunggahnya kembali melalui akun twitter miliknya.

Berikut hasil tangkapan layar infografik TirtoID yang sempat direkam Portal Islam.





Baca juga :