Tamparan Netizen buat Fahri Hamzah

[PORTAL-ISLAM.ID] Eks Jubir 02 Fahri Hamzah mengendorse paslon Budisatrio Djiwandono-Raffi Ahmad di Pilgub Jakarta 2024.

“Sepertinya Budisatrio Djiwandono-Raffi Ahmad, jika untuk jakarta yg lebih bermanfaat bagi rakyat… Bagaimana menurut sedulur?” kata politikus Gelora Fahri Hamzah di akun X.

Dikabarkan paslon ini akan diusung Partai Gerindra.

Budisatrio Djiwandono adalah politikus Partai Gerindra dan saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi IV DPR RI.

Budisatrio Djiwandono adalah putra dari mantan Gubernur BI Sudrajad Djiwandono. Dan keponakan dari Prabowo Subianto (Ibunya adalah kakak kandung Prabowo Subianto).

Sudrajad Djiwandono pernah ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus BLBI. Ia dituduh menyalahgunakan kewenangannya, karena memberikan pinjaman sebesar Rp 19 triliun (US$ 2,1 milyar) kepada bank gagal mulai tahun 1996 hingga 1998.

Namun dibanding dengan para mantan petinggi BI lainnya yang diganjar bui, Soedrajad Djiwandono tergolong 'beruntung' karena kasusnya di-SP3 atau dihentikan oleh Kejagung.

Makanya netizen mencerca Fahri Hamzah lantaran mengendorse Budisatrio Djiwandono-Raffi Ahmad sebagai calon Pemimpin untuk Jakarta.

"ngapain milih anak koruptor yg juga keponakan prabowo subianto? kayak udah habis aja orang beretika yg kompeten di negeri ini sampe MC joget dahsyat disuruh jadi kepala daerah.

kapan negara ini naik kelas demokrasinya kalo tiap ada pemilu masyarakat cuma diajarin hore-hore aja," sentil netizen akun X @anonjawa.
Baca juga :