Puan Maharani Hentikan Sambutan Saat Azan Berkumandang

[PORTAL-ISLAM.ID] SOLO – Ketua DPR RI Puan Maharani melakukan kunjungan kerja ke Solo, Jawa Tengah, pada hari Sabtu (12/6/2021) kemarin. 

Dalam kunjungan itu, Puan meninjau pasar dan pelaksanaan vaksinasi serta menyerahkan bantuan untuk masyarakat dan pendukung pertanian. 

Pada kunjungan kerja di Solo, Puan didampingi Ketua dan Sekretaris Fraksi PDIP di DPR RI, Utut Adianto dan Bambang Wuryanto, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Charles Honoris, Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Dolfie O.F.P dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. 

Selain itu, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka juga mendampingi Puan, beserta jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Solo.

Saat menyampaikan kata sambutan di acara vaksinasi Kota Solo, di tengah sambutan terdengar kumandang azan Ashar.

Puan pun menghentikan sambutannya saat mendengar suara azan Ashar berkumandang.

“Azan ya, tunggu sebentar,” kata puan.

Puan terdiam, menunduk, dan khusyuk mendengarkan suara azan yang terdengar dekat dari lokasi pertemuannya. Segenap kepala daerah serta tamu undangan lainnya pun ikut hening saat ia menundukkan kepala.

Beberapa menit berlalu, azan pun selesai. Puan masih terdiam sejenak, lalu melanjutkan sambutannya. 

Bismillah... Komisaris :)

[VIDEO]
Baca juga :