Gowes Bareng Anies Baswedan, Dubes Denmark Puji Jalur Sepeda Ibu Kota, Netizen: Wah Lancar Ya Komunikasinya

[PORTAL-ISLAM.ID]  Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Duta Besar Denmark Lars Bo Larsen; Duta besar Kanada Cameron MacKay; Wakil Duta Besar Belanda Ardi Stois-Braken; serta Duta Besar Uni Eropa untuk ASEAN Igor Driesmans bersepeda (gowes bareng) pada Kamis pagi, 11 Maret 2021. 

Mereka menempuh rute Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, melalui kawasan Sudirman-Thamrin, dan berakhir di Terowongan Kendal, Jakarta Pusat. 

Dubes Denmak Lars Bo Larsen membagikan foto-foto gowes bersama Anies Baswedan di akun Twitternya.

"Pagi ini saya bersepeda dr rumah utk mencoba jalur sepeda baru @DKIJakarta dgn Gubernur @aniesbaswedan dan kolega2 @DubesKanada, @EUAmbASEAN, Wakil Dubes @NLinIndonesia, juga teman2 @B2WIndonesia. Jakarta semakin menuju kota yg ramah sepeda!" tulis Lars Bo Larsen.
Lars Bo Larsen mengatakan dirinya menikmati perjalanan tersebut. “Saat berkendara bersama saya menikmati penjelasan beliau (Anies Baswedan) dalam memperlihatkan tempat ruang terbuka publik sekaligus fasilitas transportasi umum yang terus diupayakan tetap terintegrasi,” kata dia dalam keterangan tertulis yang dikeluarkan oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. 

Lars mengatakan dirinya sebagai penyuka olahraga bersepeda. Ia mengatakan perkembangan moda transportasi sepeda di Jakarta sangat potensial jika melihat budaya warga DKI untuk bersepeda sudah tinggi sejak beberapa tahun lalu. 

“Ini peluang bagi Jakarta untuk mewujudkannya, seperti penataan alur yang lebih banyak. Saya berharap, target Pemprov DKI Jakarta untuk penataan jalur sepeda segera terealisasi,” ujar dia. 

Hal yang sama disampaikan oleh Duta Besar Kanada Cameron MacKay yang mengatakan suka bersepeda saat Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) setiap pekan sebelum pandemi Covid-19. Ia mengatakan Jakarta telah berbenah dalam tiga tahun ke belakang untuk memperbaiki kualitas lingkungan dan transportasi umum, khususnya ketersediaan jalur sepeda. 

Gubernur Anies Baswedan mengatakan dirinya terus berupaya mendorong masyarakat agar mengubah pola pikir tentang bersepeda. Menurut Anies, selain untuk berolahraga, bersepeda perlu disadari sebagai alat transportasi. Ia juga mengatakan Ibu Kota belajar dari inisiatif yang datang dari berbagai kota besar dunia terkait jalur sepeda. 

"Ini adalah transformasi sederhana, tetapi mengubah cara kita memandang bersepeda. Kita semua mengharapkan kolaborasi yang kuat untuk berkomitmen dalam menjaga sistem mobilitas yang berkelanjutan, untuk ketahanan perkotaan, serta mencapai target mengurangi 50 persen emisi gas rumah kaca pada tahun 2030 dan emisi bersih pada tahun 2050," ujar Anies Baswedan dalam keterangan tertulis yang sama, seperti dilansir Tempo.

Ramai Tanggapan Netizen

Postingan Dubes Denmark di twitter mendapat tanggapan ramai dari netizen.

"Lancar ya komunikasi sama gubernur ketimbang yang satu lagi, pasti lebih nyambung obrolannya," komen @cassanov2.

"Emang kelasnya, lebih baik dari yg lainnya. Lanjut pak ARB," ujar @PurwonoSetiawan.
Baca juga :