Prabowo Bantu Istri Ajudan Soekarno, Begini Kisahnya


[PORTAL-ISLAM.ID]  Menteri Pertahanan Republik Indonesia (Menhan RI) Letjen (Purn) H. Prabowo Subianto membantu istri dari ajudan Presiden Pertama Republik Indonesia Soekarno, Serma Cpm R. Koesno yang juga menderita retak tulang punggung akibat jatuh.

Hal itu terungkap melalui postingan instagram sekretaris pribadi Prabowo, Dhani Wirianata yang diunggah, Kamis 11 Juni 2020

Dalam Postingan itu Dhani menuliskan ucapan terima kasih kepada tim Roum Kemhan serta adanya perintah yang keluar dari Kepala Staf TNI Angkatan Darat Andika Perkasa untuk merawat ibu Elizabeth Kusno ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto

“Tanggal 31 Mei saya di mention oleh salah satu cucu Ibu Elizabeth Kusno, istri dari almarhum Serma Cpm R. Koesno ajudan Presiden Pertama Republik Indonesia Bung Karno. Ibu Elizabeth Kusno menderita retak di tulang punggung akibat jatuh, saat ini Ibu Koesno sudah mendapatkan bantuan dari Kemenhan RI, mewakili Menhan RI @prabowo saya mengucapkan terima kasih kepada tim Roum Kemhan khususnya kepada dr. Lucas yang telah memberikan bantuan ke rumah Ibu Elizabeth Kusno, selain itu atas perintah KASAD Jend. TNI Andika Perkasa, ibu Elizabeth Kusno bisa dievakuasi ke RSPAD pada pagi hari ini.,” tulis Dhani Wirianata di akun instagram pribadinya.

Selain itu Dhani memposting foto dari hasil jepretan layar hp tentang pengaduan dari cucu almarhum (alm) Serma Cpm. R Koesno mulai dari tidak punya tempat tinggal, kehidupan ngontrak, jual barang-barang untuk bertahan hidup, hingga menulis status agar dibaca oleh Paspampres, Megawati dan Presiden Joko Widodo.

Berikut selengkapnya:

Baca juga :