Ironi Jawa Timur, Dapat Penghargaan Pemerintah Pusat Lomba New Normal, Angka Kematian Covid-19 Tertinggi se-Indonesia


IRONI COVID JAWA TIMUR

SIMAK URUTANNYA BERDASAR TANGGAL PEMBERITAAN MEDIA...

(1) MINGGU, 21 JUNI 2020

Kasus Kematian Tertinggi Covid-19 Ada di Jawa Timur

Pemerintah mencatat ada 10 provinsi terbanyak menyumbang kasus kematian akibat virus korona (covid-19) secara kumulatif. Jawa Timur menjadi daerah dengan kasus kematian tertinggi dengan total 715 kematian atau bertambah 17 kasus baru per Minggu, 21 Juni 2020.

https://www.medcom.id/nasional/peristiwa/3NOGJOpN-kasus-kematian-tertinggi-covid-19-ada-di-jawa-timur

LALU... SENINNYA DAPAT PENGHARGAAN PEMERINTAH PUSAT..

(2) SENIN, 22 JUNI 2020

Jatim Sabet Dua Penghargaan Inovasi New Normal Life dari Kemendagri

Pemprov Jatim meraih dua penghargaan dalam Lomba Inovasi New Normal Life. Dalam lomba yang diselenggarakan Kementerian Dalam Negeri, Jatim meraih Juara I sektor Pasar Modern dan Juara II sektor Tempat Wisata.

Atas kemenangan ini, Pemprov Jatim mendapatkan hadiah Dana Insentif Daerah (DID) senilai Rp 5 Miliar. Penghargaan ini diserahkan kepada Gubernur Khofifah Indar Parawansa oleh Mendagri Tito Karnavian.

https://news.detik.com/berita-jawa-timur/d-5064174/jatim-sabet-dua-penghargaan-inovasi-new-normal-life-dari-kemendagri

(3) KAMIS, 25 JUNI 2020

Gugus Tugas Pusat Minta Jatim Kaji Penyebab Tingginya Angka Kematian

Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Doni Monardo meminta Jawa Timur lebih fokus membuat kajian dan memetakan seluruh permasalahan yang menjadi pemicu tingginya angka kematian pasien.

”Perlu dilakukan kajian yang menjadi penyebab utamanya,” ujar Doni di Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Rabu (24/6/2020) petang.

Menurut dia, berdasarkan catatan gugus tugas pusat, angka penambahan kasus Covid-19 di Jawa Timur semakin tinggi dan menyusul wilayah DKI Jakarta, bahkan angka kematiannya tertinggi secara Nasional. Sesuai data per Rabu pukul 12.00 WIB, di Jatim angka kematian yang disebabkan Covid-19 mencapai 750 kasus, sedangkan DKI Jakarta 602 kasus.

Selain itu, Doni meminta agar Pemprov Jatim segera mengambil langkah serius untuk memutus penyebaran Covid-19.

https://www.jawapos.com/nasional/25/06/2020/gugus-tugas-pusat-minta-jatim-kaji-penyebab-tingginya-angka-kematian/

Baca juga :