Negara-negara Arab Sangat Serius Merespon Corona


[PORTAL-ISLAM.ID] Saya melihat negara-negara Arab amat sangat serius banget merespon virus corona ini, sampai di Arab Saudi Umrah ditutup oleh pemerintah, sekolah dan kuliahpun diliburkan, para ulamanya pun menfatwakan bolehnya meninggalkan sholat jum'at dan meninggalkan jabat tangan (padahal yang pertama itu wajib dan yg kedua itu sunnah).

Di Kuwait adzan pun memakai lafadz shollu fi rihaalikum (shlatlah di rumah-rumah kalian), di Yordan sholat di rumah masing-masing, tadi lihat akun Syaikh Abu Haniyah di Palestina, masjid juga ditutup pemerintah untuk memghindari terjadinya perkumpulan massa.

Mereka tidak berfikir untung rugi ekonomi lagi,

KARENA NYAWA KAUM MUSLIMIN ITU LEBIH  MAHAL HARGANYA.

Semoga Allah memberi kita al-'aafiyah (keselamatan) di dunia dan akhirat.

Ustadz Fadlan Fahamsyah
(Pengasuh materi hadits di Radio Suara Al-Iman)

Baca juga :