[PORTAL-ISLAM.ID] Kapolresta Pulau Ambon dan Pulau-Pulau Lease Kombes Leo Surya Nugraha Simatupang membenarkan bahwa lokasi pesta sabu yang melibatkan tiga oknum anggota polisi dan dua orang warga berada di dalam asrama Polri.
“Penangkapan lima tersangka ini dilakukan di asrama Polri,” kata Leo, saat gelar tersangka dan barang bukti, di Mapolresta Pulau Ambon, Selasa 14 Januari 2020.
Leo membeberkan penangkapan terhadap tiga anggota Polri, yakni IL alias Ilo, Brigpol EM alias Evan, dan Brigpol AM; serta dua orang lainnya, yakni SU dan HL, dilakukan setelah tim gabungan dari Ditresnarkoba Polda Maluku dan Reserse Narkoba Polresta Pulau Ambon membuntuti salah satu tersangka SU yang saat itu membeli sabu di Kecamatan Pulau Haruku.
Sumber: Kompas
Menanggapi berita ini, mantan anggota DPR RI Djoko Edhi berkomentar.
Masjid di Awasi...— DjokoEdhi (@DjokoEdhi1) January 22, 2020
PAUD di Grebeg...
Eeeh Asrama Polri jadi tempat
Pesta Narkobađź¤https://t.co/EI8n6bYltD