Penjualan Jimat Laku Keras Jelang Tes CPNS


[PORTAL-ISLAM.ID]  Minat masyarakat untuk menjadi calon pegawai negeri sipil (CPNS) selalu tinggi. Demi berebut untuk jadi abdi negara, tidak jarang peserta memilih menggunakan hal-hal berbau klenik seperti jimat untuk memuluskan langkahnya dalam tes CPNS.

Pada seleksi CPNS 2018 misalnya, petugas pernah mendapati jimat saat menggeledah peserta seleksi CPNS sebelum memasuki ruang tes.

Sekarang jelang tes CPNS 2019, penjualan jimat juga laku keras.

Pendaftaran calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2019 telah dibuka sejak 11 November 2019 dan masih berlangsung sampai hari ini. Di tengah lowongan CPNS 2019 yang sedang dibuka, penjualan jimat di sejumlah tempat ikut laris manis.

Berdasarkan pantauan detikcom di Pasar Jakarta Gems Center (JGC), Jatinegara, para pedagang jimat pun nampak ramai.

Awan (33), salah satu pedagang jimat mengatakan jelang tes CPNS 2019 banyak orang yang mencari jimat untuk kepercayaan diri saat menjalani tes.

"Alhamdulillah ada aja barang kita ini yang laku. Alhamdulillah ada aja menjelang tes CPNS ini," kata Awan saat ditemui di pasar JGC, Jakarta Timur, Sabtu (23/11/2019).

Menjelang tes CPNS 2019 ini, Awan mengaku bisa menjual hingga 100 barang atau paling tidak sedikitnya 20 barang dipastikan bisa terjual.

"Paling sedikit 1 kodi terjual. Kadang sampai 5 kodi. Hari-hari biasa paling cuma 10 biji," pungkasnya.

Dia mengungkapkan, berkat CPNS 2019 ini paling tidak ia bisa mengantongi pendapatan sekitar Rp 2 juta/hari.

"Omzet kita ini setiap keluar dari wafak-wafak ini paling sedikit 1 kodi. Meningkatlah (penghasilan) 50%, kadang Rp 2 juta/hari," sebutnya.


Sumber: detikcom

Baca juga :