Tembus 7,5 Juta Orang, DKI Jakarta Lampaui Target Vaksinasi Yang Ditetapkan Pemerintah Pusat 👍

[PORTAL-ISLAM.ID] JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan sukses melampaui target vaksinasi covid-19 yang ditargetkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebelum akhir Agustus 2021. Lebih dari 7,5 juta orang sudah divaksinasi.
 
"Alhamdulillah, kita lebih cepat satu bulan dari target jadwal yang sudah ditetapkan. Lebih dari 7,5 juta vaksin dosis pertama dan 2,5 juta vaksin dosis kedua telah diberikan di Jakarta," kata Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Sabtu, 31 Juli 2021.
 
Berdasarkan data per Sabtu, 31 Juli 2021, sebanyak 7.507.340 orang disuntik vaksin dosis pertama. Sedangkan dosis kedua sebanyak 2.667.299 orang.

"Dosis ketiga khusus untuk tenaga kesehatan sebanyak 3.547 orang," ucap Anies.
 
Anies menuturkan dari 7,5 juta dosis pertama vaksin di Jakarta, sekitar 4,5 juta lebih adalah warga dengan KTP DKI Jakarta. Sisanya, sekitar 3 juta adalah warga dengan KTP non-DKI Jakarta.
  
"Dari jumlah itu, ada sekitar 1,3 juta warga ber-KTP Jawa Barat dan sekitar 500 ribu warga ber-KTP Banten yang juga divaksin di Jakarta," terang Anies.
 
Warga yang bukan KTP DKI Jakarta lainnya, kata Anies, adalah petugas publik yang bekerja di Ibu Kota. Jumlahnya sekitar 1,6 juta orang.
 
"Jadi, cukup banyak petugas publik yang bekerja di Jakarta, tapi mereka memiliki KTP luar Jakarta," ujar Anies.
 
Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu mengatakan keberhasilan target tersebut perlu diapresiasi. Vaksinasi tidak hanya melibatkan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI, tapi juga masyarakat serta semua pihak.
 
"Saya ingin sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kegiatan vaksinasi ini," ujar Anies.

(Sumber: Medcom)

Baca juga :