Said Didu: Jika Berharap Solusi Dari Orang Yang Tidak Tahu, Maka Anda Akan Dapat Kebohongan


[PORTAL-ISLAM.ID] Kasus covid-19 di Indonesia sudah menembus 111 ribu lebih, dan masyarakat semakin khawatir dengan penyebaran virus Corona (Covid-19) yang terjadi akhir-akhir ini.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkap dia tidak tahu apa penyebabnya.

"Saya tidak tahu sebabnya apa, tetapi suasana pada minggu-minggu terakhir ini kelihatan masyarakat berada pada posisi yang khawatir mengenai covid," ungkap Jokowi di Istana Merdeka, Senin (3/8).

Menanggapi hal itu, Said Didu yang pada Minggu (2/8) lalu ikut mendeklarasikan Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI) itu mengingatkan untuk tidak terlalu berharap banyak pada orang yang tidak tahu cara menyelesaikan masalah.

Sebab, jika harapan kita ditumpukan pada orang tersebut, maka yang didapat adalah permasalahan baru.

“Jika anda mengharapkan solusi dari orang yang tidak tahu permasalahan, maka anda akan mendapatkan solusi kebohongan atau janji palsu atau permasalahan baru,” kata Said Sidu di akun Twitter pribadinya, Selasa (4/8/2020).

Mantan Sekretaris Kementerian BUMN itu kembali mengingatkan bahwa memilih orang yang akan memandu jalan adalah hal utama jika kita menjelajah suatu tempat dan tidak ingin tersesat. Jika salah memilih maka tersesat menjadi hasil akhirnya.

“Jika anda kesasar karena menggunakan pemandu jalan yg sudah berkali-kali mengaku tidak tahu jalan, maka itu salah anda sendiri,” terangnya.
Baca juga :