INNALILLAHI... Prajurit TNI di Papua Gugur Ditembak Teroris KKSB Saat Berwudu untuk Salat Subuh


[PORTAL-ISLAM.ID]  Timika - Anggota TNI dari Koramil Jila 1710-05 Kodim 1710 Mimika, Timika Papua, Sertu La Ongge, gugur jadi korban penembakan KKSB. Sertu La Ongge terkena pantulan tembakan saat berwudu untuk salat Subuh.

Sebelumnya, korban sempat menjalani perawatan di UGD RSUD Mimika. Sertu La Ongge tiba di RSUD pada pukul 10.50 WIT, Senin (9/3/2020), namun nyawanya tidak tertolong.

Dandim 1710 Mimika Letkol Inf Pio L Nainggolan mengatakan korban merupakan anggota Kodim 1710 Mimika yang bertugas di Koramil 1710-05.

Dandim menuturkan target penembakan adalah Pos Pamrahwan. Penembakan terjadi pada pukul 05.10 WIT. Proses evakuasi memakan waktu cukup lama karena jauhnya jarak dengan rumah sakit dan terkendala cuaca.

Sertu La Ongge sedang berwudu untuk salat Subuh saat penembakan. Nahas, dia terkena pantulan atau rekoset amunisi.

"Jadi saya luruskan, yang terjadi itu penembakan, bukan penyerangan, korban terkena rekoset amunisi di telinga bagian kiri, korban sempat mendapat perawatan namun tidak tertolong," Kata Dandim.

Saat ini korban sudah dipindahkan ke kamar jenazah RSUD Mimika ke Makodim 1710 Mimika. [detikcom]

[Video - Takut Teror KKB, Ratusan Warga Tinggalkan Distrik Tembagapura - iNews Pagi 08/03/2020]
Baca juga :