[PORTAL-ISLAM.ID] Kementerian Pariwisata RI (Kemenpar) mendapat sorotan publik setelah tercyduk sebuah banner promosi Wonderful Indonesia di Bandara Internasional Soekarno Hatta memakai foto pantai Thailand.
Kabar itu pertama kali diunggah oleh akun Twitter @ikrargilang pada Sabtu (16/2/2019) sekitar pukul 09.00 WIB.
Dalam unggahan fotonya, terlihat spanduk putih dengan panorama Phi Phi Island, Thailand bercap Wonderful Indonesia dipajang di sudut Terminal 2 Bandara Internasional Soekarno Hatta.
"Dear @wondernesia @Kemenpar_RI kalian bercanda kan?! Udah nyomot foto, salah lokasi, dipampang di Bandara Int lagi. Maluuuu. Pantes negara kita diketawain sama Thailand urusan Pariwisatanya. Loc T2 Soetta @CGK_AP2 cc ah @TrinityTraveler," tulisnya.
Sontak kabar tersebut ramai di media sosial.
Dilansir CNNIndonesia, beberapa jam setelah heboh di media sosial, pihak Angkasa Pura (AP) II langsung menurunkan banner tersebut.
Pihak Kementerian Pariwisata (Kemenpar) melalui Kepala Biro Komunikasi Publik Kemenpar, Guntur Sakti, menyebut promosi Wonderful Indonesia di Bandara Internasional Soekarno Hatta yang tercyduk menggunakan foto pantai Thailand bukan dari pihaknya.
"Saya bisa mengonfirmasi bahwa itu bukan bahan promosi dari Kemenpar. Pekerjaan tersebut murni dari vendor yang sedang melakukan pembangunan. Mereka inisatif menutup area dengan bahan promosi, niatnya baik mungkin caranya salah," kata Guntur melalui pesan pendek kepada CNNIndonesia.com pada Sabtu (16/2/2019).
Dear @wondernesia @Kemenpar_RI kalian bercanda kan?! Udah nyomot foto, salah lokasi, dipampang di Bandara Int lagi. Maluuuu. Pantes negara kita diketawain sama Thailand urusan Pariwisatanya. Loc T2 Soetta @CGK_AP2— ikrar gilang (@ikrargilang) 16 Februari 2019
cc ah @TrinityTraveler pic.twitter.com/kYv5KvB3lC