Prof Din Syamsuddin: Capres Cawapres Ideal Pilihan Umat, Pilihlah Yang Bukan Pencitraan, Yang Ikhlas Membela Umat


[PORTAL-ISLAM.ID] Siapakah pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia pilihan Dewan Pertimbangan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Prof Din Syamsuddin MA pada Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2019?

Din dengan tegas menyebut, pasangan calon (paslon) Presiden-Wapres yang secara sejati memperhatikan, mempedulikan, dan membela kepentingan agama Islam dan umat Islam itulah pilihan tepat dalam Pemilu 2019.

“Saya ulangi lagi, pilihlah yang secara sejati, tulus, dan ikhlas memperhatikan, memperdulikan, dan membela kepentingan umat Islam Indonesia,” kata mantan Ketua Umum Muhamamdiyah itu dalam acara Konsolidasi Organisasi dan Persiapan Sidang Tanwir Muhammadiyah Tahun 2019.

Acara tersebut diselenggarakan oleh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur di Aula Mas Mansyur Gedung Muhammadiyah Jatim, Jalan Kertomenanggal IV/ 1 Surabaya, Ahad (13/1/2018).

Din lalu menerangkan, secara detail sosok paslon Presiden-Wapres pilihannya itu adalah mereka yang tidak suka basa-basi, tidak sekadar pencitraan, dan bukan sekedar membikin opini. “Jangan sampai kita memilih paslon Presiden-Wapres pada Pemilu 2019 yang sukanya basa-basi dan lainnya,” tegasnya.

Nah, siapakah nama dari Paslon Presiden-Wapres pilihan yang dimaksud oleh Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah periode 2005-2015 itu?

“Cukuplah orang cerdas yang mengerti dan memahami siapa pilihan politik saya. Kalau masih tidak paham, maka itu berarti kita ini tidak cerdas,” pungkas Din tanpa menyebut nama. (Aan)

Sumber: PWMU

Baca juga :