Wahai Pemimpin Kaum Muslimin, Dimana Kalian?


Sudahkah Ummat Islam mendengar nama Khalifah Mu'tashim? Kisah heroik Al-Mu’tashim dicatat dalam kitab al-Kamil fi al-Tarikh karya Ibn Al-Athir.

Peristiwa sejarah ini terjadi pada tahun 223 Hijriyyah, juga disebut sebagai Hari Penaklukan kota Ammuriah.

Kisahnya, Seorang muslimah meminta pertolongan dan menyebut nama khalifah Mu'tashim. Wanita tersebut diganggu dan dilecehkan oleh orang-orang Romawi.

Wanita itu lalu berteriak memanggil nama Khalifah Al-Mu’tashim Billah: “Waa Mu’tashimaah!” (di mana engkau wahai Mu'tashim…!)

Laporan pelecehan ini sampai kepada sang Khalifah. Mu'tashim pun menurunkan puluhan ribu pasukan untuk menyerbu kota Ammuriah, sebuah Kota jajahan Romawi.

Diriwayatkan bahwa panjang barisan tentara ini tidak putus dari gerbang istana khalifah di Baghdad hingga kota Ammuriah.

Bulan April, 833 Masehi, kota Ammuriah dikepung oleh tentara Muslim selama kurang lebih lima bulan hingga akhirnya takluk di tangan Khalifah al-Mu’tashim pada tanggal 13 Agustus 833 Masehi.

Sebanyak 30.000 prajurit Romawi terbunuh dan 30.000 lainnya ditawan. Pembelaan kepada Muslimah ini sekaligus pembebasan Ammuriah dari jajahan Romawi.

Setelah menduduki kota tersebut, khalifah memanggil sang pelapor untuk ditunjukkan dimana rumah wanita tersebut.

Saat berjumpa dengannya, Khalifah mengucapkan: “Wahai saudariku, apakah aku telah memenuhi seruanmu atasku?”

Sekarang, dimanakan al-Mu’tasim di zaman ini yang melindungi darah dan kehormatan kaum muslimin?

Sekarang kisah pilu umat Islam terjadi di Myanmar. Sebanyak 3000 orang muslim Rohingya dibantai hanya dalam waktu 3 hari. Dan ratusan ribu terusir dari tanah air yang sudah mereka tinggali sejak abad 8. Bahkan Rohingya pernah memiliki Kerajaan sendiri yang berdiri pada abad ke 17 Masehi.

Masyarakat Rohingya mengalami genosida sejak tahun 1965. Saat kewarganegaraan mereka tidak diakui oleh pemerintah Myanmar.

Myanmar adalah negara kecil. Penduduknya hanya 50 juta. Miskin dan terbelakang. Bukan negara super power seperti Romawi di masa Khalifah Muthasim Billah.

Wahai Pemimpin kaum muslimin, dimana kalian?


Baca juga :